Sabtu, 14 Desember 2013

[TIPS] Cara Membangkitkan Semangat Menulis


Halo chingu~ Udah lama gak nulis di halaman "Tips" ini hehe.
Kali ini aku mau ngebahas tentang cara membangkitkan semangat menulis. Menulis disini maksudnya menulis cerita ya, bukan nulis biasa -_- Biasanya para penulis, baik penulsi FF, cerpen, novel atau apapun itu terkadang suka tiba-tiba males lanjutin ceritanya atau males mulai nulis cerita baru, ya kan? Nah disini aku mau ngebantu kalian :D Seperti biasa, halaman ini dibuat berdasarkan pengalaman dan bukan sok menggurui loh. Enjoy~ Semoga membantu^^



>>Cara Membangkitkan Semangat Menulis
1. Baca Novel
Emang bisa? Bukannya malah bikin tambah jenuh? Jawabannya, sama sekali TIDAK. Tentunya novel yang dibaca sebaiknya yang genre-nya kamu suka, jangan dipaksain kalau tipe ceritanya kamu gak suka. Kenapa bisa membangkitkan semangat? Karena dengan membaca novel, akan timbul rasa 'ingin menulis lagi' saat membaca rangkaian bahasa dan kata yang bagus dalam novel tersebut. Kamu ngerasa tertantang untuk membuat cerita sebagus novel tersebut atau bahkan malah bisa menyainginya. Ikuti perasaan itu dan siapkan laptop dan pulpenmu^^

2. Mendengarkan Musik yang Menyegarkan/ Menyedihkan
Musik menyegarkan maksudnya musik yang berlatar sedang di perjalanan atau kalau kalian pernah dengar, seperti lagu "Juniel - Stupid" dan "Roy Kim- Boom Boom Boom" :) Kenapa bisa membangkitkan semangat? Karena kalian akan merasa seperti berada dalam perjalanan tersebut atau serasa berada di musim semi yang cerah, sehingga pikiran kamu akan terasa ter-refresh. 
Sedangkan musik sedih, cocok saat kamu ingin bikin klimaks cerita atau konflik-nya yang tentang meluapkan amarah. Sehingga kamu tentunya akan merasakan pertengkaran dalam cerita dan 'kata-kata keren' akan langsung meluncur keluar tanpa berpikir susah payah^^

3. Nulis Diary = Nulis Narasi Cerita
Maksudnya, tumpahkan rasa sakit, senang, patah hati ke dalam sebuah diary. Tapi curhatannya sedikit berbeda, bahasanya harus bagus kayak lagi bikin cerita. Contoh, kamu sedang sakit hati karena orang yang kamu suka ternyata pacaran dengan orang lain, kamu bisa nulis di note hp/ laptop/ buku note, seperti ini:

Memang sejak awal kau bukanlah untukku. Memang sejak awal, hanya akulah yang memendam ini. Memang sejak awal, akulah yang menyeretmu dalam pikiranku, tanpa sepengetahuanmu, tanpa seizinmu. Untuk kesekian kalinya, hatiku kembali terjatuh...

4. Nonton Drama / Film
'Master's Sun' So Ji Sub Takes Gong Hyo Jin into His Arms 'Exploding Romance'Sebenarnya poin ini lebih spesifik ke penulis yang suka bikin cerita romance. Coba deh kamu nonton drama (contoh: K-Drama) dan film yang bisa netesin air mata T-T Karena umumnya, setelah film yang menyentuh hati seperti itu selesai, kamu serasa masih ada yang ketinggalan. Ngerasa belum puas. Bayang-bayang ceritanya masih ngelayang di pikiran kamu. Nah, jadiin bayang-bayang itu untuk memotivasi kamu menulis. Bukan berarti kamu ngejiplak cerita ya~

5. Pergi Jalan-Jalan Jangan Lupa Siapkan Note
Maksudnya, mungkin emang kamu lagi gak mood bikin cerita. Tapi adakalanya, saat di perjalanan tersebut kamu dapet pencerahan dan jadi kepengen nulis. Biasanya pencerahan ini datangnya secara alami / gak dipaksa dateng, karena dalam perjalanan itu biasanya pikiran kamu akan terbang kemana-mana. Terutama kalau kamu dalam posisi 'penumpang', fokus kamu pasti kemana-mana deh~




Mungkin baru 5 poin aja untuk saat ini, kapan-kapan aku update lagi~ Fighting! ^^ Selamat menulis :) Kalau ada kekurangan, bisa tambahin di komentar box di bawah yaa~ nanti aku bisa masukin ke post ini dengan tetap menulis nama kamu sebagai sumber~


Tulisan original written and posted by koreanshineff.blogspot.com
Gambar diambil dari google dan diserahkan kembali ke pemiliknya
LET'S BE A GOOD PERSON, BE CREATIVE AND DON'T BE A PLAGIATOR!
TAKE OUT & COPAS? sertakan nama blog ini

2 komentar:

  1. aku ngerti deh maksudnya nulis diari = nulis narasi. aku jg sering gtuu hhee >___<

    BalasHapus
  2. kyah, ngebaca blog ini aja udah ngebangkitin semangat aku xD

    Makasiiih....

    BalasHapus